Resep dan Cara Membuat Rainbow Cake Kukus

Resep Rainbow Cake - Buat teman-teman yang lagi nyari-nyari Kue apa yang mau dijadiin buat Kue Ulang Tahun, Ini dia Rainbow Cake yang cocok karena cara dan resepnya Mudah selain itu anak-anak pasti suka karena modelnya warna yang warna-warni. Buat Bunda yang mau eksekusi Cara Membuatnya di Rumah dan tentunya lengkap dengan Resepnya. Berikut Resep dan Cara buat Rainbow Cake, yuk simak.

Resep dan Cara Membuat Rainbow Cake


Bahan :
  • 300 gram gula pasir
  • 300 ml minyak goreng
  • 200 gram tepung terigu
  • 8 butir telur
  • Butter cream
  • Pewarna makanan secukupnya (merah, jingga, kuning, hijau, biru, ungu)
  • 1 sendok teh emulsifier
  • 1/2 sendok teh vanili bubuk
  • 1/2 sendok teh garam

Cara Buat Rainbow Cake

Kocok 8 butir telur dengan 300 gram gula pasir dengan menggunakan mixer hingga adonan tercampur rata dan halus. Setelah itu masukkan 1 sendok teh emulsifier, 1/2 sendok teh vanili bubuk dan 1/2 sendok teh garam, lalu kocok hingga mengembang. Kemudian ambil sedikit adonan diatasnya, lalu letakkan pada mangkuk kecil, kemudian campur dengan minyak goreng, aduk-aduk hingga tercampur rata, sisihkan.

Masukkan tepung terigu secara sedikit demi sedikit, lalu aduk hingga tercampur dengan rata. Kemudian masukkan campuran adonan yang telah diberi minyak tadi, aduk lagi hingga rata. Setelah itu bagilah adonan menjadi 6 bagian pada setiap wadah yang berbeda-beda, kemudian setiap adonan di beri perwana makanan yang berbeda-beda pula. Gunakan loyang berukuran 24 x 12 cm ( atau sesuai keinginan), lapisi dengan kertas roti dan beri olesan mentega tipis.

kemudian tuang adonan ke dalamnya. Kukus adonan tersebut selama kurang lebih 20 menit, angkat dan dinginkan. Beri alas berupa kertas roti atau plastik lebar pada bagian bawah meja untuk menyusun setiap adonan tersebut. Kemudian susun adonan dengan warna yang diinginkan sesuai selera, lalu berilah olesan butter cream tipis pada setiap lapisannya. Giling fondan denganroll pin sampai ketebalan yang diinginkan. lalu tutup cake dengan fondan. [Resep: Bunda Isti Harsini]

Keyword terkait: resep rainbow cake, cara membuat rainbow cake, cara mudah membuat kue ulang tahun, rainbow cake, cara mudah beserta resep membuat rainbow cake.

0 Response to "Resep dan Cara Membuat Rainbow Cake Kukus"

Posting Komentar